Lowongan di Bank BTN November 2010

Diposkan oleh Work Hard Play Hard

Bank BTN sebagai bank nasional yang berkonsentrasi di bidang perumahan bagi masyarakat Indonesia membuka peluang bagi Anda ahli di bidang informatika, yang mengetahui mengenai pemrograman dan komputer. Lowongan pekerjaan yang ada adalah dalam 7divisi IT, yaitu:
A. IT RISK – ITRM
B. IT QUALITY ASSURANCE – ITQA
C. INFRASTRUKTUR TI – ITINF
D. ITSECURITY – ITSEC
E. PERANGKAT LUNAK & DATABASE – SWDB
F. HELP DESK – HDESK
G. DATA WAREHOUSE – DTWR


Untuk usia maksimal 30 tahun, diharapkan yang berpengalaman di bidang tersebut. Untuk lulusan ITB/UI/UGM IPK minimal 2,75, sedangakn untuk PT lainnya IPK yang disyaratkan adalah 3. Bagi yang mau mendaftar:
TATA CARA PENDAFTARAN :
  1. Melakukan registrasi secara online pada website Bank BTN (Karir -> Registrasi Online)
  2. Pelamar wajib mengisi dan menyampaikan seluruh data yang diminta pada saat pengisian data registrasi
  3. Lamaran berikut CV lengkap, referensi dan photo terbaru agar dikirim melalui e-mail : dsdm@btn.co.id. Cantumkan nama dan kode posisi pada subject e-mail
  4. Besar file photo max. 50 kb
  5. Semua dokumen disimpan dalam 1 folder dan dikompress dalam format .zip
  6. Nama folder agar dibuat dengan format : CV-[Nama Pelamar]_[Kode Posisi]
  7. Untuk nama pelamar harap dicantumkan lengkap dengan titel pendidikan dan gelar sertifikasi bila ada.
  8. Registrasi pelamar akan dibuka mulai tanggal 30 Oktober 2010 sampai dengan tanggal 6 Nopember 2010 pukul 18.00 WIB
Untuk pendaftaran juga dapat di: http://www.btn.co.id/ContentPage/Karir-%281%29/Karir/Registrasi-Online.aspx


Keunggulan bekerja di bank adalah merupakan perusahaan terstruktur dan sudah kuat, sehingga pekerjaan yang didapatkan bisa berupa karir, yaitu dapat meningkat tiap beberapa satuan waktu. Sehingga kenaikan taraf kehidupan merupakan hal yang dapat diharapkan bila bekerja di bank, khususnya di bank BTN ini sangat baik karena merupakan bank nasional yang sudah kuat, akan didukung oleh pemerintah apabila mengalami kesulitan keuangan. Intinya perusaahan bank BTN relatif tahan terhadap krisis.